Polres Cianjur Polda Jabar — Polsek Cugenang terus aktif dalam menjaga keamanan wilayahnya dengan melaksanakan kegiatan patroli malam dan sambang warga. Pada hari Selasa, 28 Mei 2024, Bhabinkamtibmas Polsek Cugenang beserta tim melaksanakan patroli malam di sejumlah titik strategis serta melakukan sambang ke rumah-rumah warga.
Dalam kegiatan patroli malam, Bhabinkamtibmas Polsek Cugenang menyisir area-area rawan serta jalan-jalan gelap yang sering menjadi potensi gangguan kamtibmas. Patroli ini dilakukan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat selama malam hari dan mencegah terjadinya tindak kejahatan.
Selain patroli malam, Bhabinkamtibmas juga melaksanakan sambang ke rumah-rumah warga. Dalam sambang ini, Bhabinkamtibmas berinteraksi langsung dengan warga untuk mendengarkan keluhan, saran, atau informasi terkait keamanan lingkungan. Hal ini dilakukan untuk membangun kedekatan dengan masyarakat dan memperkuat sinergi antara kepolisian dengan komunitas lokal.
Kapolsek Cugenang, AKBP Aszhari Kurniawan, S.H., S.I.K., M.Si., menyatakan pentingnya kegiatan patroli malam dan sambang warga dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar. "Patroli malam dan sambang warga adalah upaya nyata Polsek Cugenang dalam memberikan perlindungan kepada masyarakat. Dengan mendekatkan diri kepada warga, kita dapat lebih cepat merespons potensi gangguan kamtibmas, " ujarnya.
Dalam stetmen dan apresiasinya, Kapolsek Cugenang juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota Polsek Cugenang yang telah bekerja keras serta kepada masyarakat yang turut mendukung kegiatan ini. "Kami mengapresiasi kerja keras anggota Polsek Cugenang dan dukungan dari masyarakat. Mari kita terus jaga kerjasama demi menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi kita semua, " tutupnya.